Sunday 28 February 2016

Kontributor Online, Bisnis Sampingan Yang Cocok Bagi Mahasiswa

Istilah kontributor online bagi para jurnalis dan blogger bukanlah hal yang asing, namun bagi yang lain mungkin masih ada yang bertanya-tanya.

" Apa Sih Kontributor Online ? "

" Kerjaan Jadi Kontributor Online Apa Ya 

Secara bahasa kontributor adalah penyumbang (karangan/tulisan) kepada media cetak atau online, boleh dibillang seorang kontributor adalah seorang jurnalis, cuman jurnalis yang di maksud di sini adalah betul-betul jurnalis/penulis bukan sebagai reporter atau wartawan yang mana tugasnya juga penulis. Sebagai seorang kontributor/penulis kita bisa menulis apa saja untuk diri kita sendiri, media massa  atau media sosial sepanjang tulisan tidak berisi hinaan atau mencemarkan nama baik seseorang atau kelompok tertentu. Tulisan juga jadi berbentuk opini bukan berita.


Sebagai contoh apabila anda diminta menjadi seorang kontributor di media massa atau situs online yang kontennya tentang traveling maka tulisaan anda akan berisi tentang sebuah tempat wisata di daerah tertentu yang harus anda sajikan secara lengkap, detail dan akurat seperti dimana letaknya, bagaiman cara untuk dapat menuju tempat wisata tersebut, berapa biayanya, apa sarana transportasi yang bisa digunakan untuk menuju tempat tersebut, apa saja daya tarik tempat wisata tersebut dll.

Sekarang ‘ Bagaimana Carannya Mendapatkan Penghasilan Tambahan Dengan Menjadi Kontributor Oniline ? “, jawabannya mudah banget, di internet apabila kita searching dengan key word “ Kontributor Online “ maka akan banyak situs yang menawarkan para pembacanya untuk dapat menjadi kontributornya, mengenai besaran pendapatan menjadi kontributor online biasanya setiap situs berbeda-beda, hal yang menguntungkan di sini adalah anda bisa bisa memilih situs yang kontennya ada kuasai dan anda juga bisa memilih situs yang menawarkan hasil lebih besar dari situs lain.

Apa syarat menjadi kontributor online ?, syarat menjadi kontributor online dari beberapa situs rata-rata hampir sama, berikut syarat-syarat umum yang dapat kami himpun untuk  dapat menjadi seorang kontributor online :

1. Memiliki rekening Bank.
2. Artikel yang ditulis harus berkaitan dengan konten situs tersebut.
3. Panjang artikel minimal 400 karakter.
4. Judul artikel belum pernah dimuat sebelumnya di situs tersebut.
5.Dapat menyertakan gambar yang relevan dengan judul artikel, serta tidak memiliki hak cipta.
6. Artikel tidak boleh mengandung Sara, Profokasi, Pornografi, dan Pornoaksi.
7. Artikel tidak boleh melanggar TOS Adsense.
8. Artikel yang ditulis ulang dari sumber lain harus dicantumkan link sumbernya.
9.Lolos copyscape premium atau setidaknya mencapai minimal 70% di smallseotools.com/plagiarism-checker.
Pembayaran akan dilakukan setelah saldo fee mencapai minimal Rp. 50.000,-.

Beberapa situs mungkin memiliki syarat berbeda dari yang kami sampaikan diatas.  

Mungkin ada yang bingung dengan  TOS Adsense dan copyscape, Tos Adsense merupakan syarat dan ketentuan standart adsense dari google, dimana google menyampaikan kebijakan khusus google untuk wajib di ikuti oleh pengguna google adsense, keterangan lengkap dapat mengunjungi https://support.google.com, untuk mempelajarinya sebaiknya memilih menggunakan bahasa indonesia saja.

Copyscape sebenarnya mirip seperti tool yang digunakan untuk mengetahui apakah artikel yang kita tulis sudah pernah di tulis sebelumnya oleh orang lain, copyscape akan melakukan scan dan melacak apakah artikel kita telah dimuat di situs lain, hasil dari scan copyscape akan memunculkan keterangan lengkap apabila artikel kita pernah dimuat sebelumnya di artikel lain, jadi fungsi dari copyscape adalah untuk mengetahui apakah artikel kita hasil dari karya tulis sendiri atau merupakan hasil copy paste dari artikel orang lain.

Ada dua bahasa yang ditawarkan oleh situs online kapada kontributor dalam menulis artikelnya, berbahasa Indonesia dan berbahasa Inggris, tentunnya tarif yang di berikan oleh situs online akan berbeda untuk artikel berbahasa Indonesia dan berbahasa Inggris, keputusan tentunnya ada ditangan anda apakah anda tertarik menulisnya dalam bahasa Indonesia atau menggunakan bahasa Inggris.

Sebagaimana judul artikel ini, bisnis ini merupakan sebuah usaha sampingan yang dapat dilakukan oleh seorang mahasiswa, dan sebenarnya menjadi kontributor online dapat dilakukan siapun tanpa terikat status, asal anda memiliki minat dan merasa bisa maka tidak akan menghalangi anda untuk menjadi seorang kontributor online.

Jika anda tertarik tidak ada salahnya untuk mencoba, semoga bermanfaat.

   


SHARE THIS

Author:

Sangat tertarik mengikuti perkembangan info tentang teknologi dan sistem informasi, yang pastinya aku adalah blogger paling usil.

0 komentar: